Selasa, April 28, 2009

I Need You....

I need you like water, like breath, like rain...
I need you like mercy from heaven sky...
There's freedom in your arms that carries me through...
I need you...
By LeAnn Rimes

Lagu yang sebenernya udah sangat jadul... Mungkin dari jaman gw SMA dulu...
Tapi lagu itu akan tetap relevan banget ama kondisi dua hati manusia yang saling mencintai...

Ketika dua hati manusia saling mencintai, seharusnya yang terjadi adalah saling mengisi dan saling ketergantungan satu sama lain...

I need you like water, like rain...
Kita tahu bahwa air adalah faktor penting dalam kehidupan manusia...
Tanpa makanan, manusia masih dapat bertahan hidup sekitar seminggu asalkan ada air...
Tetapi tanpa air, jangan harap satu minggu, bisa bertahan 3 hari pun sudah bagus...

I need you like breath...
Siapa yang tidak bernafas???
Sekuat2nya manusia menahan nafas, contohnya David Blaine yang bisa sampe 20 menit, dia tidak mungkin hidup tanpa bernafas...
Nafas adalah esensi terpenting dari kehidupan. Sering banget dulu pas SD dibahas kenapa tumbuhan disebut mahluk hidup. Karena salah satu ciri kehidupan adalah bernafas...
Gw siy merasa klo gw mencintai seseorang, orang itu akan menjadi bagian dari diri gw bagai nafas gw sendiri...

I need you like mercy from heaven sky...
Siapakah yang ga butuh berkat dan pengampunan dari Yang Maha Kuasa? Orang atheis pun gw rasa sangat butuh walaupun dia merasa tidak butuh...
Siapakah kita di dunia ini?
Kita hanya debu kecil di alam semesta ini, dan di atas segalanya ada yang jauh lebih berkuasa untuk memberikan berkat dan pengampunan buat diri kita...
Betapa indahnya bila setiap dua insan yang sudah berkomitmen untuk menjalani cinta akan merasa saling membutuhkan satu sama lain sama seperti dia membutuhkan berkat dan pengampunan dari Tuhannya...
Dunia kan terasa damai karena pria dan wanita akan saling mencintai, saling menghormati, saling membutuhkan, saling melengkapi, saling mengerti, saling mengisi...

Waaa...
Gw pengen jadi air dan nafas bagi seseorang neh...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar